Megah Group menyelenggarakan acara buka bersama yang istimewa bersama Gus Iqdam. Acara ini diadakan dalam rangka memperkuat silaturahmi dan membagikan kebahagiaan di bulan suci Ramadan.
Acara dimulai dengan mauidhoh hasanah dari Gus Iqdam yang membahas tentang pentingnya bersedekah, khususnya dalam memberi makan kepada orang yang menjalankan ibadah puasa. Pesan yang disampaikan sangat inspiratif dan memotivasi para hadirin untuk meningkatkan kepedulian sosial.
Acara dilanjutkan dengan penampilan musik pengiring hadroh Megahiyah yang memukau dan menghibur para hadirin. Suasana menjadi semakin meriah dan penuh kegembiraan. Acara inti buka bersama kemudian dilaksanakan, di mana para hadirin bersama-sama menikmati hidangan yang lezat dan berbagi kebahagiaan.
Acara ditutup dengan pengumuman reward karyawan terbaik dan reward umroh yang sangat spesial. Para penerima reward sangat bahagia dan berterima kasih atas penghargaan yang diberikan.
Reward Umroh:
Bpk. Kukuh
Mba Wiwik
Bpk. Ipda Sumarno S.H
Ibu Titik Sugiarti
Wahyu Tanjung Samudro
Bpk. Sumari
Reward Karyawan Terbaik:
Ike Fitriana
Yanuar Fritisa
Rivanda Salman
Anisa Diah
Haryono Gojan
Zaenuri
Ainur Rofik
Azizul Muslimin
Rendra
Yoga Tri Prasetyo
Acara buka bersama ini merupakan wujud komitmen Megah Group untuk memperkuat kebersamaan dan membagikan kebahagiaan kepada para karyawan dan mitra bisnis. Semoga acara ini dapat menjadi momentum untuk memperkuat silaturahmi dan membagikan kebaikan kepada orang lain.
Sebelum kita bahas lebih lanjut, mungkin diantara Mitra Megah Lovers masih ada yang belum tahu makna dari PPN. Nah, PPN merupakan salah satu jenis pajak yang ditambahkan dan dipungut pada saat terjadinya suatu transaksi. PPN juga disebut sebagai pajak tidak langsung karena pembeli atau konsumen secara tidak langsung membayarkan pajaknya kepada pemerintah atas barang atau jasa yang telah dibeli melewati pengusaha atau pedagang yang sudah menjadi PKP (Pengusaha Kena Pajak). Jadi dalam hal ini pihak pengusaha atau pedagang memiliki kewajiban memungut pajak dari pembeli atau konsumen kemudian wajib melaporkan kepada pemerintah terkait.
2. Tarif PPN
PPN sudah diatur dalam UU No 6 tahun 1983 dan tarif PPN yang telah ditetapkan adalah 10%. Namun kemudian Tarif PPN telah ditetapkan pemerintah Indonesia menjadi 11% sejak 1 April 2022 lalu dan akan dinaikkan secara bertahap sampai dengan 12% di tahun 2025. Hal ini disebut dalam Undang-undang Nomor 7 Tahun 2021 tentang Harmonisasi Peraturan Perpajakan atau lebih dikenal dengan UU HPP Bab IV pasal 7 ayat (1) tentang PPN. Sedangkan dalam pasal 7 ayat (3) dijelaskan bahwa tarif PPN dapat diubah paling tinggi 15% dan paling rendah 5% dan perubahan tersebut diatur dengan Peraturan Pemerintah. Tarif PPN ini mengalami kenaikan sebesar 1 persen dimana sebelum perubahan ditetapkan sebesar 10 persen.
3. Tarif PPN berubah
Menteri Keuangan Sri Mulyani menjelaskan bahwa alasan utama dinaikannya tarif PPN 11 persen yaitu menambah pemasukan penerimaan negara guna memperbaiki kondisi Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) yang secara berturut-turut mengalami defisit selama pandemic covid-19.
Dunia termasuk Indonesia juga tak luput mengalami kondisi dimana bukan hanya pembatasan mobilitas dan perekonomian masyarakat yang terdampak, namun hal tersebut juga berpengaruh terhadap keuangan negara kita. Belanja negara mengalami pembengkakan namun tidak dibarengi dengan sumber penerimaan negara yang meningkat. Dikarenakan roda perekonomian masyarakat sebagai sumber penerimaan negara harus terganggu.
Pada akhirnya, pemerintah harus mengeluarkan kebijakan untuk memitigasi dampak terburuk dari pandemi Covid-19 ini seperti bantuan sosial, pemberian insentif tenaga medis, vaksinasi gratis, hingga penanganan dan perawatan para pasien Covid-19. Kebijakan belanja negara tersebut tidak dibarengi dengan adanya penerimaan negara yang optimal. Sehingga menyebabkan beban negara bertambah dan memaksa negara untuk berhutang guna menyeimbangkan neraca keuangan demi memenuhi kebutuhan masyarakat di kala pandemi.
4. Kebijakan PPN 11%
Kebijakan untuk menaikkan tarif PPN merupakan salah satu usaha pemerintah untuk meningkatkan jumlah penerimaan negara di sektor pajak. Seperti dikutip dari okezone.com Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengatakan bahwa rata-rata PPN di seluruh dunia sebesar 15% , termasuk negara Organisation for Economic Co-operation and Development (OECD) dan yang lain-lain, Indonesia di 11% dan nantinya 12% pada tahun 2025 masih berada di bawah rata-rata PPN dunia. Hal ini memberikan celah untuk meningkatkan tarif tersebut guna menambal beban keuangan negara serta memperkuat pondasi perpajakan, karena pajak merupakan sumber penerimaan negara terbesar saat ini.
Langkah pemulihan ekonomi paska gelombang tinggi pandemi Covid-19 memaksa pemerintah untuk segera menyehatkan kembali APBN. Hal ini dikarenakan APBN merupakan instrumen penting untuk menghadapi krisis dunia yang disebabkan oleh Covid-19 dan hal ini terbukti sebagai penyokong kebutuhan masyarakat di kala pandemi. Pemerinta secara bertahap akan menaikkan PPN menjadi 12% di tahun 2025.
17 Feb 2023 Megah Bangunan mengadakan vaksin gratis dan jum’at curhat yang diselenggarakan di halaman Supermarket Mitra Megah Bangunan. Meskipun saat ini kasus corona virus terus menurun, tetapi kami tetap melaksanakan vaksin agar konsumen yang datang langsung ke toko merasa aman dan nyaman karna seluruh karyawan dan staf sudah melaksanakan vaksin boster ke 2. Vaksin kali ini tidak hanya diikuti karyawan saja melainkan warga sekitar dan masyarakat umum diperbolehkan ikut vaksin, dan tidak dipungut biaya alias gratis. Dari pihak medis menyediakan vaksin dosis pertama sampai boster ke 2, Jadi masyarakat yang belum pernah vaksin bisa melaksanakan vaksin.
Tidak hanya vaksin, acara kali ini juga ada sesi jum’at curhat yang dipimpin langsung bapak kaporles Tulungagung AKBP Eko Hartanto, SIK, MH. program Jum’at Curhat juga dalam rangka untuk menjaga Harkamtibmas di Kabupaten Tulungagung agar tercipta situasi yang aman dan kondusif. Jum’at Curhat adalah sebagai sarana Kapolres bersama jajarannya bisa bertemu langsung dengan masyarakat, agar masyarakat bisa menyampaikan keluhan terkait permasalahan yang terjadi.
Dalam acara jum’at curhat dihadiri oleh PJU Polres Tulungagung, para kades, Tomas (tokoh masyarakat) dan karyawan Mitra Megah Bangunan. Kapolres Tulungagung juga menekankan pentingnya melaksanakan vaksin, karena vaksin adalah sebagai upaya memproteksi diri dari wabah virus covid 19.
Dalam dialog tanya jawab Kapolres dengan Kades, tokoh masyarakat dan tokoh agama serta karyawan mitra megah bangunan Kabupaten Tulungagung ada ( 6 ) permasalahan yang disampaikan oleh para peserta berikut. Pertama keberadaan UIN memang membawa berkah, dampaknya banyaknya kos kosan yg penghuninya sulit dikordinasikan, mohon pendampingan dari aparat untuk pendampingan. Kedua masalah lalu lintas di perempatan sebelah puskesmas sangat rame, mohon pak polisi agar hadir dilokasi. Ketiga mohon untuk perlintasan kereta api yang ditutup sehingga arus lalulintas menumpuk di satu titik bisa diakomodir biar warga bisa menyebrang atau melintas minimal roda dua maupun sepeda. Keempat menyangkut penerangan lampu jalan banyak yang mati, mohon solusinya. Kelima jalur di depan SMPN 1 Sumbergempol hampir setiap hari ramai, mohon minimal kalau pagi ada petugas kepolisian yang jaga dilokasi. Terakhir terkait isu penculikan anak mohon diadakan sosialisasikan sampai ke tingkah bawah.
Dalam hal ini Kapolres Tulungagung AKBP Eko Hartanto, S.I.K., M.H memberikan jawaban bahwa, “Kami akan kordinasikan dan melakukan pendataan berkoordinasi dengan Satpol PP maupun pemerintah kecamatan maupun desa, serta melakukan pendampingan”.
“Terkait dengan ramainya arus lalulintas di pagi hari yang berlokasi barat Puskesmas, Kami akan perintahkan Kasatlantas maupun polsek, untuk memaping maupun menempatkan personilnya untuk mengatur arus lalulintas” Lanjut beliau.
Terkait lintasan sebidang yang akhirnya ditutup permanen, kami akan mencari solusi terbaik untuk kami kordinasikan dengan instansi terkait. Kami akan komunikasikan dan bersurat dengan pemerintah daerah terkait dengan adanya lampu jalan yang mati, biar ada solusinya untuk diperbaiki atau diganti. Terimakasih kami akan perintahkan Kasatlantas maupun Polsek agar ditempatkan personil.untuk melakukan pos pagi, untuk membantu penyebrangan pengguna jalan.
Untuk kasus penculikan, Bahwa kasus penculikan anak sampai saat ini tidak ada, dan kami akan sosialisasikan secara massif.
Setelah acara sesi tanya jawab Kapolres juga terus mengajak semua stage holder dan semua elemen masyarakat untuk terus bersinergi bahu membahu untuk menjaga Harkamtibmas yang aman dan kondusif diwilayah masing – masing. Dan acara ditutup dengan doa Bersama.
29 Agustus 2022, PT Mitra Megah Bangunan Abadi menyelenggarakan pengundian hadiah 1 unit Mobil Ayla, 4 Paket Umroh VVIP dan hadiah lainnya total 300 Juta Rupiah. Pengundian kali ini dihadiri oleh Tamu Undangan beserta Saksi – Saksi.
Tamu Undangan dari Dinas Sosial, Kapolsek, Danramik, Notaris dan seterusnya beserta Saksi untuk mengawasi prosesi pengundian berjalan dengan seadil adilnya tanpa rekayasa apapun.
Pengundian periode ke-4 telah usai. Selamat kepada para pemenang, Ibu Arintasari pemenang Mobil Ayla. Saudara Sopingi, Tarwidi, Qori’atun izah dan Donatus Eko Hartanto pemenang Umroh VVIP serta 31 pemenang lainnya.
Ibu Sriatin selaku owner tepat 29 Agustus merayakan ulang tahun. Semoga beliau dan keluarga senantiasa dilimpahkan keberkahan dalam hidup. Memimpin Megah Group semakin maju kedepannya menuju kejayaan yang diimpikan semua orang.
29 Agustus malam, acara masih berlanjut dengan penampilan pentas seni dari seluruh karyawan Megah group.
Hallo Megah Lover kali ini Mitra Megah Bangunan ikut memeriahkan acara labuh laut “LARUNG SEMBONYO” yang merupakan upacara adat sebagai wujud rasa syukur nelayan terhadap tangkapan ikan yang melimpah dan permintaan keselamatan bagi nelayan saat melaut,yang diadakan oleh masyarakat teluk prigi, Kecamatan Watulimo, Kabupaten Trenggalek.
Masyarakat teluk Prigi menggelar kembali dengan meriah rangkaian acara upacara adat Labuh Laut Larung Sembonyo, setelah 2 tahun pandemi, Selama 2 tahun terakhir, upacara Larung Sembonyo tetap diadakan dengan hanya dihadiri oleh beberapa nelayan dan tetua setempat.
Tahun ini masyarakat teluk prigi menggelar acara labuh laut Larung Sembonyo secara meriah, yang di dukung oleh Mitra Megah Bangunan dan beberapa pihak lain yang mendukung, Acara ini diselenggarakan pada tanggal 16 hingga 19 Juni 2022 di tempat pelelangan ikan Prigi.
Hari pertama, Gus Muwafiq mengisi dengan pengajian umum tentang makna dari Labut Laut Larung Sembonyo kepada masyarakat.
Syukuran menyajikan makanan khas Trenggalek yaitu ayam lodho pada hari Jumat, 17 Juni 2022. Acara ini tercatat dalam Museum Rekor Indonesia (MURI) dengan kategori “Upacara Adat dengan Penyajian Lodho Sego Gurih Terbanyak”, tercatat 1029 lodho yang disajikan pada acara ini. Lodho sego gurih disajikan oleh para pelaku usaha perikanan dan instansi serta pemerintah desa di kecamatan Watulimo.
Di lanjutkan dengan acara inti Labuh Laut Larung Sembonyo pada hari Sabtu, 18 Juni 2022,upacara Labuh Laut Larung Sembonyo diawali dengan kirab tumpeng agung dan sesaji yang dibawa oleh para punggawa, diikuti oleh pengawal. Mereka berangkat dari Kantor Kecamatan Watulimo menuju Tempat Pelelangan Ikan (TPI).
Acara Labuh Laut Larung Sembonyo dilanjutkan dengan pembacaan doa, lalu pelarungan tumpeng agung dan sesaji menuju ke tengah laut. Sesaji ditarik oleh satu kapan nelayan dan diiringi oleh puluhan kapal lainnya.
Ratusan warga turut hadir untuk memeriahkan acara labuh laut Larung Sembonyo. Mereka menyaksikan prosesi adat Larung Sembonyo dengan sangat antusias. Lalu rangkaian acara labuh laut Larung Sembonyo di tutup dengan berbagai kesenian dan hiburan untuk masyarakat di tanggal 19 Juni 2022.